McArmand Dalam Kalimat

hanya goresan kalimat-kalimat lama untuk dikenang

Sebuah Puisi, Lalu Lalang

Lalu Lalang

(karya:  M. Armand Zurhaar)

Lalu Lalang

Dikala waktu petang, melihat ada perang
Slalu datang membayang, dengan beribu pedang
Kehancuran pun datang, yang pasti akan hilang
Ini cerita tentang, sebuah kasih yang malang

Melihat bintang-bintang, slalu bersinar terang
Yang kan terangi padang, yang slama ini gersang
Keindahan pun datang, yang pasti akan hilang
Ini cerita tentang, sebuah hati yang senang

Di sana ada perang, di sini saling sayang
Janin di dalam ruang, kemudian kan matang
Kehidupan pun datang, yang pasti akan pulang
Ini  cerita tentang, roda hidup yang tenang

Semuanya akan berpetualang
Kan selalu lalu lalang
Disebuah halang rintang
Hingga semua mati terbuang

Bentuknya seperti palang
Mengikuti melintang lalu seperti tiang
Yang kan berulang-ulang
Hingga semua mati terbuang

sumber: http://kakarmand.blogspot.com

No comments yet»

Leave a comment